Pengertian SWOT
Analisis SWOT adalah metode perencanaan strategis yang digunakan untuk mengevaluasi kekuatan (strengths), kelemahan (weaknesses), peluang (opportunities), dan ancaman (threats) dalam suatu atau suatu spekulasi bisnis. Keempat faktor itulah yang membentuk akronim SWOT (strengths, weaknesses, opportunities, dan threats). Proses ini melibatkan penentuan tujuan yang spesifik dari spekulasi bisnis atau proyek dan mengidentifikasi faktor internal dan eksternal yang mendukung dan yang tidak dalam mencapai tujuan tersebut. Analisis SWOT dapat diterapkan dengan cara menganalisis dan memilah berbagai hal yang mempengaruhi keempat faktornya, kemudian menerapkannya dalam gambar matrik SWOT, dimana aplikasinya adalah bagaimana kekuatan (strengths) mampu mengambil keuntungan (advantage) dari peluang (opportunities) yang ada, bagaimana cara mengatasi kelemahan (weaknesses) yang mencegah keuntungan (advantage) dari peluang (opportunities)yang ada, selanjutnya bagaimana kekuatan (strengths) mampu menghadapi ancaman (threats) yang ada, dan terakhir adalah bagaimana cara mengatasi kelemahan (weaknesses) yang mampu membuat ancaman (threats) menjadi nyata atau menciptakan sebuah ancaman baru.
Diperkenalkan Oleh :
Teknik ini dibuat oleh Albert Humphrey, yang memimpin proyek riset pada Universitas Stanford pada dasawarsa 1960-an dan 1970-an dengan menggunakan data dari perusahaan-perusahaan Fortune 500.
Analsis SWOT dapat dibagikan dalam lima, langkah:
- Menyiapkan
sesi SWOT.
- Mengidentifikasi
kekuatan dan kelemahan.
- Mengidentifikasi
kesempatan dan ancaman.
- Melakukan
ranking terhadap kekuatan dan kelemahan.
- Menganalisis kekuatan dan kelemahan.
Manfaat Analisa SWOT
Analisis SWOT bermanfaat apabila telah secara jelas ditentukan dalam bisnis apa perusahaan beroprasi, dan arah mana perusahaan menuju ke masa depan serta ukuran apa saja yang digunakan untuk menilai keberhasilan manajemen dalam menjalankan misinya dan mewujudkan visinya. Manfaat dari analisis SWOT adalah merupakan strategi bagi para stakeholder untuk menetapkan sarana-sarana saat ini atau kedepan terhadap kualitas internal maupun eksternal.
Strategi SWOT
- Strategi Kekuatan-Kesempatan (S dan O atau Maxi-maxi)
Strategi yang dihasilkan pada kombinasi ini adalah memanfaatkan kekuatan ataspeluang yang telah diidentifikasi. Misalnya bila kekuatan perusahaan adalah padakeunggulan teknologinya, maka keunggulan ini dapat dimanfaatkan untuk mengisisegmen pasar yang membutuhkan tingkat teknologi dan kualitas yang lebih maju, yangkeberadaanya dan kebutuhannya telah diidentifikasi pada analisis kesempatan.
- Strategi Kelemahan-Kesempatan (W dan O atau Mini-maxi)
Kesempatan
yang dapat diidentifikasi tidak mungkin dimanfaatkan karena
kelemahanperusahaan. Misalnya jaringan distribusi ke pasar tersebut
tidak dipunyai olehperusahaan. Salah satu strategi yang dapat
ditempuh adalah bekerjasama denganperusahaan yang mempunyai kemampuan
menggarap pasar tersebut. Pilihan strategilain adalah mengatasi
kelemahan agar dapat memanfaatkan kesempatan.
- Strategi Kekuatan-Ancaman (S atau T atau Maxi-min)
Dalam
analisa ancaman ditemukan kebutuhan untuk mengatasinya. Strategi
inimencoba mencari kekuatan yang dimiliki perusahaan yang dapat
mengurangi ataumenangkal ancaman tersebut. Misalnya ancaman perang
harga.
- Strategi Kelemahan-Ancaman (W dan T atau Mini-mini)
Dalam
situasi menghadapi ancaman dan sekaligus kelemahan intern, strategi
yang
umumnya
dilakukan adalah “keluar” dari situasi yang terjepit tersebut.
Keputusan yangdiambil adalah “mencairkan” sumber daya yang
terikat pada situasi yang mengancam
tersebut,
dan mengalihkannya pada usaha lain yang lebih cerah. Siasat lainnya
adalahmengadakan kerjasama dengan satu perusahaan yang lebih kuat,
dengan harapanancaman di suatu saat akan hilang. Dengan mengetahui
situasi yang akan dihadapi,anak perusahaan dapat mengambil
langkah-langkah yang perlu dan bertindak denganmengambil
kebijakan-kebijakan yang terarah dan mantap, dengan kata lain
perusahaandapat menerapkan strategi yang tepat.
Kekuatan internal situasi yang dimiliki teknologi, SDM, modal, kebijakan.
Berbagai kondisi internal yang kurang kondusif :
- Lemahnya kondisi pegawai
- Lemahnya infrastruktur
- Buruknya birokrasi
- Rangkap jabatan
Faktor Peluang :
- Faktor eksternal yaitu tersedianya kondisi yang bisa dimanfaatkan organisasi
- Ketersediaan sumber tenaga kerja
- Jaminan keamanan
- Kesadaran masyarakat terhadap hukum
- Kesadaran politik masyarakat
Faktor Ancaman :
- Berupa ancaman eksternal yang membahayakan kelancaran aktivitas organisasi
- Kekuatan rival
- Bencana alam
- Tingginya tingkat inflasi
- Kelangkaan pemasokan matrial dan peralatan
- Penyalahgunaan dan tumpang tindihnya kemenangan yang terbaik
Sumber :
https://id.wikipedia.org/wiki/Analisis_SWOT
http://www.scribd.com/doc/59503809/Pengertian-Dan-Tujuan-SWOT#scribd
http://aminun-unipdu.blogspot.co.id/2013/03/analisis-swot-dan-manfaatnya.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar